transtator

Kamis, 13 Februari 2014

Menambah dan Mengatur Gadget pada layout blogger

Bagaimana Cara Menambahkan dan mengatur Gadget atau Widget pada tata letak blogger. Mempercantik tampilan blog dengan menambahkan gadget. Cara menata Widget atau Gadget di Blogger.

Setelah kemarin saya sudah jelaskan mengenai Fungsi Dashboard di Blog. Kini Hots Spot akan menjelaskan bagaimana cara menambahkan widget at
au gadget pada tata letak yang ada pada blogger untuk mempercatik tampilan blog sobat

Apa itu Gadget di Blogger? Gadget atau widget di blogger adalah fitur tambahan untuk menambahkan berbagai pernak pernik blog agar memperindah tampilan blog, dan juga berguna untuk pengunjung dalam menemukan berbagai isi yang ada didalam suatu blog.

Dalam Tata Letak blogger sobat dapat dengan mudah menambahkan widget atau gadget pada sidebar sobat (baik sisi kiri dan sisi kanan sesuai dengan desain template), header dan footer. Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk memulai menambahkan widget dan membuat blog sobat lebih menarik.

Cara Menambahkan Widget / Gadget di Bloger


Untuk menambahkan Gadget, pertama harus masuk ke account blogger sobat.di blogger dashboard  pilih blog  yang sobat ingin tambahkan widget / gadget,  pilih tata letak.

Di sisi kiri, sisi kanan (sesuai dengan desain template) dan bawa. Sobat akan melihat tambah gadget. Klik Tambah Gadget dan sobat akan diarahkan ke bagian Gadget dari blogger.

 Ada banyak widget atau gadget yang telah disediakan, silahkan sobat pilih sesuai keinginan sobat untuk mendesign blog sobat.
 Pilih widget atau gadget sesuai pilihan sobat  dan mengubah pengaturan yang sesuai. Sekarang klik pada simpan dan widget atau gadget ini akan muncul di daerah tata letak sobat.

Cara Mengatur Tata Letak Widget / Gadget di Bloger

Sobat dapat mengatur widget / gadget hanya dengan menarik (drag ketempat yang sobat inginkan). Jika sudah, simpan pengaturan. Atau sobat juga dapat melakukan pratinjau dengan mengklik pratinjau yaitu melihat tampilan yang sudah sobat rubah / atur sesuai tata letak yang diinginkan sebelum menyimpan. Buka blog sobat untuk melihat widget / gadget yang telah anda tambah.

Untuk menambahkan gadget yang dengan kode HTML Java Script, sobat dapat melakukannya dengan memilih HTML Java Script pada widget / gadget yang ingin ditambahkan, Lalu masukkan kode HTML Java Scriptnya, beri judul bila ingin memberinya judul, lalu klik simpan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar